Pada hari Selasa 6 Juni 2000 dilangsungkan Seminar Nasional Keanekaragaman Hayati Ikan di kampus Institut Pertanian Bogor. Seminar ini diprakarsai oleh para peneliti dari Pusat Studi Ilmu Hayati (PSIH), Institut Pertanian Bogor dan Pusat Penelitian dan Pengembangan Biologi, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI). Salah satu rumusan hasil seminar menyatakan bahwa dirasakan perlu untuk membentuk suatu organisasi yang menghimpun para pakar, ilmuwan, praktisi maupun pengamat ikan dengan tujuan untuk memajukan pengetahuan tentang ikan dan wadah untuk saling bertukar informasi. Para peserta seminar bersepakat organisasi tersebut dinamakan Masyarakat Iktiologi Indonesia (MII) yang resmi berdiri sejak tanggal 6 Juni 2000.
Memasuki usianya yang ke-19 tahun, MII telah melakukan berbagai aktifitas dan perhelatan ilmiah. Kegiatan dimaksud antara lain:
A. Melaksanakan Seminar Nasional Ikan secara rutin setiap dua tahun sekali, yaitu:
Seminar Nasional Ikan II pada tanggal 22 – 23 Oktober 2002 di Gedung Kusnoto, Puslit. Biologi LIPI, Bogor. Dalam pelaksanaan seminar, MII bekerjasama dengan Pusat Penelitian Biologi LIPI dan Pusat Studi Ilmu Hayati LP-IPB. Pada saat bersamaan dilaksanakan Kongres MII yang pertama. Terpilih sebagai ketua adalah Dr. Soetikno Wirjoatmodjo (alm.);
Seminar Nasional Ikan III pada tanggal 7 September 2004 di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB Bogor. Dalam pelaksanaannya MII bekerjasama dengan Pusat Biologi Penelitian LIPI, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB, dan Ikatan Sarjana Perikanan Indonesia (ISPIKANI);
Seminar Nasional Ikan IV pada tanggal 29 – 30 Agustus 2006 di Jatiluhur. Dalam pelaksanaannya MII bekerjasama dengan Loka Riset Pemacuan Stok Ikan, BRKP- DKP, Pusat Penelitian Biologi LIPI, dan Departemen Manajemen Sumberdaya Perairan FPIK-IPB. Pada saat bersamaan dilaksanakan Kongres MII yang kedua. Terpilih sebagai ketua adalah Dr. M. F. Rahardjo;
Seminar Nasional Ikan V pada tanggal 3 Juni 2008 di IPB International Convention Center, Bogor. Dalam pelaksanaannya MII bekerjasama dengan Loka Riset Pemacuan Stok Ikan, BRKP- DKP, Pusat Penelitian Biologi LIPI, Pusat Penelitian Oseanografi LIPI, dan Departemen Manajemen Sumberdaya Perairan FPIK-IPB;
Seminar Nasional Ikan VI dan Kongres MII III dilaksanakan pada tanggal 8 – 9 Juni 2010 di Puslit. Biologi LIPI Cibinong. Seminar dan kongres ini terselenggara atas kerjasama MII dengan Puslit. Biologi LIPI Cibinong, Balai Riset Pemuliaan Sumberdaya Ikan, BRKP-KKP, Balai Riset Perikanan Budidaya Air Tawar, BRKP-KKP, serta mendapatkan dukungan dari REAKON, IRATA, CV. Maju Akuarium, IWF dan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, USNI. Pada saat kongres ini terpilih Bapak Dr. M. F. Rahardjo sebagai Ketua MII untuk periode 2010-2014.
Seminar Nasional Ikan VII dilaksanakan di Makassar pada tanggal 12 Juni 2012 dengan mengangkat tema “Keanekaragaman ikan: Konservasi dan pengelolaan bagi kesejahteraan masyarakat pesisir”. Seminar ini terselenggara berkat kerjasama MII dengan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan, Universitas Hasanuddin dan Pusat Penelitian Biologi LIPI.
Seminar Nasional Ikan VIII dan Kongres Masyarakat Iktiologi IV dilaksanakan pada tanggal 3-4 Juni 2014 di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB. Seminar ini mengangkat tema “Peningkatan Pengelolaan Sumber Daya Ikan dalam Menunjang Pembangunan Industri Perikanan Nasional”. Seminar dan Kongres terselenggara dengan baik berkat adanya kerjasama antara Masyarakat Iktiologi Indonesia dengan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, IPB, Pusat Penelitian Biologi, LIPI, Pusat Penelitian dan Pengembangan Perikanan Budi Daya, Badan Litbang Kelautan dan Perikanan, KKP. Kongres MII IV ini memilih Prof. Dr. Sulistiono, M.Sc sebagai Ketua MII untuk periode 2014-2018.
Seminar Nasional Ikan IX dilaksanakan pada tanggal 24 Mei 2016 di Sekolah Tinggi Perikanan (STP), Pasar Minggu, Jakarta. Tema seminar yang diusung adalah “Membangkitkan potensi keanekaragaman ikan sebagai aset bangsa melalui pengembangan dan pemanfaatan sumber daya ikan secara lestari”. Seminar terselenggara dengan baik berkat kerjasama antara Masyarakat Iktiologi Indonesia dengan Pusat Penelitian dan Pengembangan Perikanan Budi Daya, Badan Penelitian & Pengembangan KP, KKP, Puslit. Biologi LIPI, Sekolah Tinggi Perikanan, dan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB.
Seminar Nasional Ikan X dan Kongres Masyarakat Iktiologi V dilaksanakan pada tanggal 8-9 Mei 2018 di Gedung Widyasatwaloka, Bidang Zoologi Pusat Penelitian Biologi-LIPI, Cibinong Science Center-Botanical Garden, Cibinong. Tema yang diusung dalam perhelatan ilmiah ini yakni “Meningkatkan kepedulian terhadap keanekaragaman ikan untuk mendukung keberlanjutan dan kedaulatan perikanan dalam mewujudkan kesejahteraan bangsa“. Seminar terselenggara dengan baik berkat kerjasama antara Masyarakat Iktiologi Indonesia dengan Puslit. Biologi LIPI, Puslit. Limnologi LIPI, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB, dan Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan. Kongres MII V ini memilih Dr. Wartono Hadie, M.Si sebagai Ketua MII dan Ibu Renny K. Hadiaty, D.Sc sebagai Wakil Ketua MII untuk periode 2014-2018. Informasi Prosiding Seminar Nasional Ikan X dapat dilihat pada tautan berikut: Prosiding Semnasikan X
B. Berperan Aktif menyukseskan berbagai perhelatan ilmiah di tingkat Nasional seperti:
Seminar Nasional IV Hasil Penelitian Perikanan dan Kelautan tanggal 28 Juli 2007 di Jurusan Perikanan, Fakultas Pertanian, UGM, Yogyakarta. Seminar ini dilaksanakan hasil kerjasama Jurusan Perikanan, Fakultas Pertanian, UGM dengan MII dan Forum Mitra Bahari (FMB) RC Yogyakarta
Forum dan Seminar Pemacuan Sumberdaya Ikan I tanggal 17 November 2007 di Purwakarta. Forum dan Seminar Pemacuan Stok Ikan ini dilaksanakan oleh Loka Riset Pemacuan Stok Ikan, PRPT, DKP bekerjasama dengan MII dan Departemen Manajemen Sumberdaya Perairan FPIK-IPB dan Puslit. Biologi LIPI
Indonesian Aquaculture 2008 tanggal 17-20 November 2008 di Yogyakarta. Indonesian Aquaculture 2008 ini dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya, DKP bekerjasama dengan MAI, SCI, GPMT, PIHI., ASOHI, ASPAKINDO, MII, ISS, KTNA, MPPN, dan Dinas Kelautan dan Perikanan Prov. DI Yogyakarta
Round Table Forum Nasional Pemacuan Sumberdaya Ikan tanggal 25 Juni 2009 di Purwakarta. Acara ini dilaksanakan oleh Loka Riset Pemacuan Stok Ikan, PRPT, DKP bekerjasama dengan MII dan FPIK-IPB
Forum Nasional Pemacuan Sumberdaya Ikan II tanggal 24 Oktober 2009 di Purwakarta. Forum ini dilaksanakan oleh Loka Riset Pemacuan Stok Ikan, PRPT, DKP bekerjasama dengan MII, Puslit. Biologi LIPI dan FPIK-IPB
Forum Nasional Pemacuan Sumber daya Ikan III yang dilaksanakan oleh Balai Riset Pemulihan Sumber daya Ikan-KKP bekerja sama dengan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan-UNPAD, Puslit. Biologi LIPI dan Masyarakat Iktiologi Indonesia (MII) tanggal 18 Oktober 2011 di Hotel Grand Royal Panghegar, Bandung.
Seminar Nasional Perikanan dan Penyuluhan (Semnas PP) diadakan pada tanggal 20 September 2018 di Kampus Jurusan Penyuluhan Perikanan, Sekolah Tinggi Perikanan Cikaret Bogor dengan mengangkat Tema: “Mewujudkan peran penyuluhan perikanan dalam pembangunan kelautan dan perikanan berkelanjutan”. Seminar ini merupakan kerjasama antara MII dengan Jurusan Penyuluhan Perikanan-Sekolah Tinggi Perikanan Cikaret, Ikatan Penyuluh Perikanan Indonesia (IPKANI), Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM), Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB, Fakultas Ekologi Manusia IPB, Pusat Penelitian Biologi LIPI dan Pusat Riset Perikanan (Puriskan) KKP. Informasi Prosiding Seminar Nasional Perikanan dan Penyuluhan dapat dibaca pada tautan berikut: Prosiding Seminar Nasional Perikanan dan Penyuluhan 2018.
C. Menerbitkan jurnal berkala yang bernama Jurnal Iktiologi Indonesia (JII) dan Warta Iktiologi (Ichthyological News)
Jurnal Iktiologi Indonesia (JII) semula diterbitkan dua kali dalam setahun dan telah ditetapkan sebagai Berkala Ilmiah terakreditasi berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Nomor 64a/DIKTI/Kep/2010 tentang Hasil Akreditasi Berkala Ilmiah (Periode II Tahun 2010) yang berlaku sampai November 2013. JII kembali menerima penghormatan dan kepercayaan sebagai Berkala Ilmiah Terakreditasi Nasional berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 040/P/2014 tanggal 14 Februari 2014. Hasil Akreditasi Terbitan Berkala Ilmiah Periode II Tahun 2013 ini menegaskan bahwa Jurnal Iktiologi Indonesia merupakan salah satu berkala ilmiah terakreditasi nasional terhitung dari November 2013 sampai dengan November 2018. Semenjak tahun 2014, JII diterbitkan tiga kali dalam setahun yaitu pada Februari, Juni dan Oktober. MII telah menerbitkan JII sampai pada Volume 17 Nomor 1, Februari 2017. Jurnal Iktiologi Indonesia dikelola dengan sistem OJS (Open Journal System) dengan alamat: http://jurnal-iktiologi.org
Jurnal Iktiologi Indonesia (JII) kembali mendapatkan pengakuan dan penghargaan sebagai salah satu jurnal nasional terakreditasi sesuai dengan hasil Akreditasi Jurnal Ilmiah Nasional (ARJUNA) Periode II Tahun 2019. Akreditasi jurnal tersebut tertuang di dalam Surat Keputusan Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 10/E/KPT/2019, tanggal 4 April 2019 sebagai Jurnal Terakreditasi dengan peringkat SINTA 2 (second grade) dan berlaku dari April 2019 sampai Maret 2024.
Warta Iktiologi (Ichthyological News) merupakan Majalah Ilmiah Populer yang diterbitkan oleh Masyarakat Iktiologi Indonesia (MII). Majalah ini memuat aneka informasi yang berkaitan dengan ikan dari hasil kajian atau pengamatan langsung mengenai biodiversitas, ekologi, penangkapan, budi daya, penangkaran, pemeliharaan, pengolahan, pemasaran, konservasi, dan aspek lainnya; diterbitkan secara berkala dua kali setahun, yakni pada bulan Mei dan November. Warta Iktiologi Edisi Mei 2017 dan November 2017 dapat diunduh pada tautan berikut: Warta Iktiologi Mei 2017 & Warta Iktiologi November 2017
D. Melaksanakan Simposium Nasional Tematik, meliputi:
Simposium Nasional Perikanan Pulau-pulau Kecil dan Terumbu Karang dilaksanakan pada tanggal 23 Mei 2017 di Kampus Universitas Prof Dr. Hazairin SH, Bengkulu. Tema yang diusung dalam simposium ini adalah “Pendayagunaan Ekosistem Pulau-Pulau Kecil dan Terumbu Karang untuk Mendukung Program Agromaritim Melalui Pengelolaan Sumber Daya Perikanan dan Pemberdayaan Masyarakat”. Simposium ini adalah hasil kerjasama antara MII dengan Universitas Prof Dr. Hazairin SH, Pusat Penelitian Biologi – LIPI dan Pemerintah Provinsi Bengkulu. Informasi lebih lanjut mengenai simposium dapat diihat pada tautan berikut: SP3TK MII 2017
Simposium Nasional Ikan dan Perikanan Pantai diadakan pada tanggal 12-13 September 2017 di Kampus Jurusan Penyuluhan Perikanan, Sekolah Tinggi Perikanan Cikaret Bogor. Simposium ini adalah hasil kerjasama antara MII dengan Pusat Riset Perikanan, BRSDM KP-KKP; Jurusan Penyuluhan Perikanan-STP; Pusat Penelitian Biologi LIPI; dan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB. Tema yang diangkat dalam simposium ini adalah “Enhancing fisheries management and biodiversity conservation of coastal fish and ecosystems in Indonesia“. Informasi Prosiding Simposium Nasional Ikan dan Perikanan Pantai dapat dilihat pada tautan berikut: Prosiding SIPP 2017
Simposium Nasional Ikan dan Perikanan Perairan Daratan (SNIP2D) yang akan diadakan pada tanggal 17 Juli 2019 di Balroom V Hotel, Jambi merupakan hasil kerjasama antara MII dengan Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan, KKP; Pusat Penelitian Biologi, LIPI; Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan-IPB; Fakultas Sains dan Teknologi-Universitas Jambi; Fakultas Peternakan-Universitas-Jambi; Fakultas Pertanian-Universitas Batanghari; Fakultas Perikanan-Universitas Muara Bungo dan didukung oleh Jurusan Penyuluhan Perikanan, Sekolah Tinggi Perikanan, Bogor. Tema yang diusung dalam perhelatan ilmiah ini yakni “Pengelolaan perikanan perairan umum daratan yang berkelanjutan, berkedaulatan, dan berkeadilan sebagai wahana meningkatkan kesejahteraan masyarakat“. Informasi terkait dengan pelaksanaan Simposium Nasional Ikan dan Perikanan Perairan Daratan 2019 di Jambi ini dapat dilihat pada tautan berikut: SNIP2D 2019